Lompat ke isi utama

Berita

Kordiv HHDI Bawaslu Kabi IKuti Webinar Penguatan PPID

Kordiv HHDI Bawaslu Kabi IKuti Webinar Penguatan PPID
Momen Webinar penguatan PPID yang digelar oleh KPU Kabupaten Bima, Kamis (10/6/2021)

Bima, Bawaslubimakab,-Koordinator Divisi Hukum, Humas, dan Data Informasi Bawaslu Kabupaten Bima, Taufiqurrahman, S. Pd beserta seorang staf Bawaslu setempat mengikuti webinar penguatan  Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kabupaten Bima, yang digelar secara daring oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima, Kamis (10/6/2021).

Kegiatan yang bertema “Literasi Digital Kepemiluan dan Implementasi Keterbukaan Informasi Publik yang dilaksanakan secara daring oleh KPU itu, terang pria yang akrab disapa OPik ini, dilaksanakan dalam rangka penguatan dan peningkatan pelayanan serta pengelolaan informasi publik (PPID) dalam menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) dan Pemilhan Kepala Daerah (Pilkada) sertentak tahun 2024 mendatang  

Narasumber yang dihadirkan oleh KPU dalam kegiatan tersebut, lanjut Opik, adalah Ketua Komisi Informasi (KI) Provinsi NTB, Suaib Qury, SHi dan Agus Hilman selaku Ketua Divisi SDM, Permas, dan Sosdiklih KPU NTB. Diakuinya, kegiatan yang diadakan oleh KPU tersebut dapat membantu meningkatkan pemahaman danlam melayani serta mengelola informasi publik. “Kegiatannya sangat menarik, karena melalui kegiatan itu kita dapat menambah wawasan dan ilmu pengetahuan untuk meningkatkan keterampilan kita dalam melakukan pelayanan dan pengelolaan informasi publik guna menyukseskan Pemilu dan Pilkada serentak 2024 mendatang,” pungkasnya